Alasan Dibalik Logo 2021 Menggunakan Jam Analog

 

ilustrasi gambar by freepik

Bidikdotcom Akhir Tahun 2020 di warnai dengan berbagai hal dalam lintas sosial masyarakat Indonesia. Mewabahnya virus corona diberbagai daerah di seluruh tanah air membuat pemerintah harus mengambil keputusan sensasional dengan melarang mayarakat untuk melakukan kerumunan saat merayakan malam akhir  tahun untuk menyambut tahun baru 2021.

Himbauan pemerintah merayakan malam tahun baru dirumah saja semata-mata untuk mencega agar tidak terjadinya kluster baru dari kerumunan yang dihasilkan saat meyambut tahun baru. Tidak sampai disitu beberapa toko pemasok kembang api di seluruh wilayah tanah air  harus diamankan petugas agar tidak terjadi pesta kembang api secara besar-besaran.

Baca Juga : Doa Akhir Tahun dan Awal Tahun Untuk Keluarga Kristen Dalam Persekutuan Gereja

Dan pada akhirnya seluruh daerah lengang saat malam akhir tahun dimana biasanya euforia masyarakat menyambut pergantian tahun sangat luar biasa.

Mungkin itu sedikit penggalan memory manis tapi menyedihkan di detik-detik pergantian tahun.

Tetapi ada yang menarik hari itu dimana jelang tahun baru para pengguna internet mulai dari website besar hingga sosial media merilis  logo 2021 menggunakan jam analog pada angka nol. ini pun menjadi perbincangan warga net, apa maksud penggunaan jam di logo tahun tersebut.

Dari rasa penasaran publik terhadap penggunaan jam analog di angka nol 2021 ingin mengetahui apa sebenarnya maksud serta tujuan para pembuat gambar tersebut namun belum mendapatkan jawaban.

Beberapa spekulasi pengguna sosmed mengatakan bahwa itu menunjuk kepada waktu dimana dunia sedang dilanda bencana global. ada juga yang mengatakan bahwa itu hanya iseng dari pembuat logo saja tetapi ada juga yang berucap bahwa dunia ini memiliki waktu yang cukup terbatas dari mahkluk yang tinggal didalamnya.

Bisa saja beberapa tanggapan diatas ada benarnya tetapi juga ada salahnya yang bisa menjawab hanya pembuat logo itu.

Tetapi bisa di simpulkan secara sederhana bahwa jam analog dijadikan rujukan untuk mengingatkan dunia bahwa manusia harus bergerak seperti jam tersebut berputar tiada hentinya.

Virus corona harus diperangi tanpa henti bagai jam analog tersebut hingga benar-benar penyebaran wabah ini berakhir dan dapat di hilangkan sampai keakar-akarnya. Krisis kesehatan menjadi polemik terbesar diabad ini bahkan negar-negara raksaksa dalam teknologi belum bisa menembus kejamnya Covid-19.

Manusia harus bergerak maju jangan diam ditempat mengejar dan mencari cara agar sama-sama menangani persoalan kesehatan ini hingga detik jam itu berhenti.

Wabah virus Corona tidak hanya berhubungan dengan persiapan vaksin tetapi bagaimana disiplin manusia melaksanakan misi kesehatan masyarakat diseluruh dunia dengan memperhatikan nilai sosial kemanusiaan.

Baca Juga : Apa Yang Perlu Anda Lakukan di Tahun 2021

Lepas dari pembuatan logo tersebut kita hanya bisa berspekulasi namun satu keyakinan kita bahwa bila semua ada dalam pola sosial mengasihi satu dengan yang lain otomatis kita dapa keluar dari persoalan kemanusiaan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *