Daerah  

Maurits Mantiri Hadiri Pesta Adat Tulude 2021 Dari Ormas Nusa Utara

 

Wawancara ekslusif dari panitia tulude 2021 sebelum acara gelar adat dimulai
Foto bidikdot

Bidikdotcom Organisasi Masyarakat Nusa Utara Kota Bitung pada Minggu 31 Januari 2021 menggelar upacara adat Tulude 2021 sebagai bentuk rasa syukur atas pemeliharaan Tuhan sepanjang tahun 2020 serta memberikan rasa kebersamamaan dalam kerukunan sebagai sesama anak bangsa.

Gelar acara Tulude ini ikut dihadiri Walikota terpilih Ir.Maurits Mantiri bersama Ibu.Rita Tangkudung yang dilaksanakan di Kelurahan Kasawari tepatnya di The Raewaya Resort. pegelaran adat masyarakat Sangihe ini dilaksanakan dalam bentuk virtual atau disiarkan secara langsung dari sosial media.

Baca Juga : Jalan Tol Manado Bitung Tembus Pulau Lembeh, Jembatan Penyeberangan Wacanakah?

Ini dilakukan dalam rangka mengikuti arahan pemerintah tidak menciptakan kerumunan banyak orang sambil tetap menjaga jarak sehingga undangan yang hadir hanya dibatasi kepada tamu yang di pilih panitia.

Ketua organisasi kemasyarakatan Nusa Utara di Kota Bitung Budi Medea mengatakan masyarakat tidak perlu melihat langsung dilokasi cukup menyaksikan secara online dari media yang sudah mereka siapkan. penyampaian ini dikutip saat wawancara sebelum acara gelar adat tulude di mulai.

Oleh karena penyebaran Covid-19 yang masih menjadi momok menakutkan bagi seluruh masyarakat Indonesia hingga kini maka acara yang menjadi lambang identitas warga Nusa Utara tersebut dilakukan secara tertutup dalam artian tidak dibuka secara umum atau pelaksanaannya terbatas.

Walikota terpilih dalam pemilu 2020 Maurits Mantiri terus mengingatkan warga Kota Bitung agar tetap di rumah saja sambil jaga kesehatan karena Tuhan sayang torang samua. Kalimat inilah yang sering diungkapkan kepada masyarakat dalam berbagai aktivitas yang ia kerjakan.

Termasuk dalam pegelaran upacara adat Tulude 2021 ini.

Diketahui bahwa komunitas warga Nusa Utara ini merupakan salah satu organisasi kemasyarakatan yang memberi dukungan kepada Maurits Mantiri dan Hengki Honandar saat maju sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota pada pemilu 2020.

Portal live acara sudah dibuka sejak pukul 12.00 wita melalu siaran langsung Facebook milik Ormas Nusa Utara hingga selesai.

Sementara di hari yang sama Pemerintah Kota Bitung lewat Dinas Pariwisata juga menggelar pegelaran upacara adat Tulude yang dilaksanakan di pantai Tanjung Merah.

Turut hadir dalam acara tersebut Walikota Bitung Maxmilian Jonas Lomban bersama Ketua Tim Penggerak PKK Ny.Khouni Lomban Rawung. Model acara pun sama dilakukan oleh Ormas Nusa Utara Kota Bitung lewat tayangan virtual sebab tidak di perbolehkan masyarakat umum menghadirinya karena masih ada di tengah pencegahan Covid-19.

Baca Juga : Sah Maurits Mantiri Hengki Honandar Pimpin Kota Bitung 2021-2026

Sekiranya dengan pegerlaran adat Tulude 2021 ini semua harapan umat manusia di jawab oleh Tuhan Yang Maha Kuasa agar bencana dan wabah penyakit dilalukan di negeri tercinta Indonesia khususnya di Sulawesi Utara dan di Kota Bitung.(bdc)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *