Bidikdotcom – Pemerintah Kota Bitung yang baru Maurits Mantiri dan Hengki Honandar langsung tancap gas usai dilantik sebagai Walikota dan Wakil Walikota Bitung pada 30 Maret 2021 lalu.
Tidak menunggu lama pemerintah yang baru ini langsung menyasar para Usaha Mikro Kecil Menengah yang ada diseluruh wilayah pemerintahan Kota Bitung.
Hal ini terlihat dari aktivitas para petugas yang dipercayakan untuk mendata UMKM yang membutuhkan suntikan dana di keluraha-kelurahan yang ada di Pulau Lembeh.
Bukan sekedar janji kampanye saja tetapi benar-benar Maurits Mantiri dan Hengki Honandar ingin membangun Kota cakalang semakin maju.
UMKM merupakan peluang usaha saat ini yang dilirik masyarakat karena dianggap mudah pengelolaannya dan jenis jualannya muda didapat karena langsung dari masyarakat itu sendiri yang ada disekitar Kota Bitung.
UMKM juga sebagai peluang bisnis yang baik di tengah pandemi yang masih melanda tanah air, tetapi juga sebagai pembangkit roda ekonomi sebuah daerah termasuk di Kota Bitung ini.
Sejumlah program mulai dijalankan oleh mantan Wakil Walikota ini bersama pasangannya. Maurits Mantiri bergerak cepat untuk membenahi berbagai pekerjaan rumah yang masih tersisa dimasa pemerintannya lalu bersama Maxmillian Jonas Lomban.
Masyarakat menaruh harap kepada kedua sosok Mantiri dan Honandar untuk membangun Kota dengan multi kultur agar semakin maju kedepannya dan masyarakat makin sejahtera.
Deny/bdc