Bidikdotcom – Menjawab kebutuhan masyarakat dalam mengakses transportasi cepat, kelompok pemilik perahu taksi Papusungan-Ruko menginisiasi untuk membuat satu tambahan dermaga yang bertempat di Pulau Abadi Kelurahan Papusungan.
Sebelumnya masyarakat Pulau Lembeh menggunakan jasa penyeberangan yang ada di Papusungan Besar berdekatan dengan Pelabuhan Feri. Namun seiring berjalannya waktu masyarakat yang ingin cepat dalam memenuhi kebutuhannya, sarana penyeberangan perahu taksi di Papusungan ini tidak kompeten lagi.
Alasannya harus memenuhi target penumpang 20 orang dan 5 kendaraan roda dua (motor) baru bisa menyeberang ke Ruko.
Tetapi hal tersebut bertolak belakang dengan penumpang yang bekerja di daratan Bitung ataupun para ASN yang berburu waktu agar tidak terlambat. sebab untuk memenuhi target sebagaimana yang disampaikan tadi harus menunggu hingga 30 menit baru perahu taksi yang mendapat giliran jalur bisa berangkat.
Itulah sebabnya kenapa Dermaga Penyeberangan Pulau Abadi sudah menjadi alternatif penumpang khusus yang tinggal di seputaran Pulau dengan dua kecamatan tersebut.
Dibuka pada Januari 2021 dermaga ini telah dipakai secara resmi oleh para pemilik perahu taksi sebagaimana diatur dalam musyawarah bersama dengan pemerintah Kelurahan Papusungan dan di Kecamatan Lembeh Selatan.
Perahu taksi yang mengangkut penumpang dari dermaga ini di pasang target Rp 30.000 per trayek (sekali menyeberang).
Jumlah motor yang dimuat hanya satu unit kalau ada dua satunya harus mendapat persetujuan dari petugas yang mengatur lalulintas tersebut.
Untuk penumpang paling banyak berjumlah 5 orang tidak lebih,
inilah kemudian dermaga Pulau Abadi menjadi alternatif penyeberangan masyarakat umum sampai di bulan Agustus 2021 karena servis yang diberikan menjawab kebutuhan mereka yang punya keperluan super cepat.
Tidak sampai disitu para pemilik perahu taksi mengumumkan nomor handphone mereka sebagai hotline bagi masyarakat yang ingin menggunakan jasa perahu mereka bila ada yang sakit dan akan dibawa ke rumah sakit pada waktu tengah malam atau kepentingan darurat lainnya.
Hal ini disampaikan oleh Bpk Bado Dalambide penanggung jawab operator harian di dermaga ini.
Iya menyampaikan bahwa merasa bangga dengan hadirnya dermaga Perjuangan Pulau Abadi ini dan melayani masyarakat dengan kebutuhan yang mereka inginkan yakni “cepat-cepat mu brangkat”.tutur pria lansia dengan semangat tinggi itu.
Walau sekarang ini perahu taksi yang beroperasi di dermaga Papusungan Besar telah menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan diatur tidak lagi seperti semula, namun perahu taksi di dermaga Pulau Abadi telah berhasil menyulap orientasi warga untuk tetap menggunakan fasilitas mereka.
deny/BDC