News  

Partai Nasdem Usung 3 Nama Calon Presiden Salah Satunya Kader PDIP

 

Sumber Foto twitter
Bidikdotcom Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Ganjar Pranowo menjadi salah satu bakal calon presiden dari 3 nama yang diusung Partai Nasdem pada pemilu presiden tahun 2024 mendatang.
Tiga nama pejabat publik tersebut langsung diumumkan oleh Ketua Umum Partai Nasden Surya Palo saat Rakernas pada 17/6/2022, mereka adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta. Anies Baswedan dan Panglima TNI Andika Perkasa.
Pengurus pusat Partai Nasdem Ahmad Hi Ali mengatakan pihaknya akan segera melakukan percakapan internal lintas partai minggu mendatang sehubungan nama-nama yang mereka usung maju di pemilu 2024.
Cukup menarik adalah kader partai PDIP Ganjar Pranowo yang menjadi kandidat calon partai berslogan restorasi indonesia tersebut.
Pihak PDIP cukup santai menanggapi apa yang menjadi keputusan Rakernas partai di pimpin Surya Palo itu. Nama Ganjar mencuat sebagai calon presiden setelah hasil pengukuran rating personal dari lembaga survei tanah air dirinya mengalahkan nama-nama seperti Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Beberapa toko politik termasuk pimpinan PKS Ahmad Syaikhu memberi apresiasi dengan apa yang dilakukan Nasdem ia menilai bahwa ini sebuah kemajuan demokrasi Indonesia dalam rangka memberi kesejateraan bagi masyarakat Indonesia kedepan.
Meski Diserang Internal Partai Ganjar Pranowo Terus Terima Dukungan Maju di Pilpres 2024 dan ini membuktikan kinerja pemimpin negara yang merakyat sehingga disukai publik secara umum.
Nama Anies Baswedan juga menjadi menjadi publik figur yang melonjak ratingnya setelah menjadi kepala daerah di Ibu Kota Jakarta.
Dengan segudang prestasi Panglima TNI Andika Perkasa menjadi corong suara atas nama rakyat sebagai publik figur yang terus mendapat simpatik dari berbagai elemen kemasyarakatan termasuk Partai Nasdem merekrutnya.
Walau demikian belum ada nama mengerucut dari ke-3 nama diatas sebab pimpinan Partai Nasdem masih akan melakukan konsolidasi kepada pimpinan-pimpinan partai lainnya.
deny/penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *